Hari Pertama PTS dan US Manusa

 

smkmanusaajibarang-SMK Ma’arif NU 1 Ajibarang mulai Senin (21/3) melaksanakan Penilaian Tengah Semester (PTS) genap dan Ujian Sekolah (US) kelas XII. Dalam kegiatan tersebut dibagi menjadi tiga sesi karena kelas XI sebagian sedang mengikuti Praktek Kerja Industri (Prakerin).

Kepala SMK Ma’arif NU 1 Ajibarang Zaenudin SPd MSi saat kegiatan sebelum pelaksanaan kegiatan mengatakan, dalam suksesi PTS Genap dan US kelas XII, harus diperhatikan salah satunya tentang protokol kesehatan. “Siswa wajib cuci tangan sebelum masuk kelas, tes suhu tubuh dan pakai masker,” jelasnya.

Waka Kurikulum Welas Delima K SPd mengatakan, PTS dan US diikuti seluruh siswa SMK Ma’arif NU 1 Ajibarang dengan jadwal yang sudah ditentukan. Untuk kelas X dan XI yang sduah prakerin melaksanakan mulai pukul 07.30 samppai pukul 10.45 dengan dua mata pelajaran yaitu Bahasa Indonesia dan PAI melalu online di sekolah. Sedangkan kelas XI yang sedang melaksanakan prakerin, mengikuti kegiatan pada pukul 19.00 sampai pukul 22.00 secara online di rumah masing-masing.

“Untuk kelas XII, US dilaksanakan mulai pukul 11.00 sampai 14.30 di sekolah. Kegiatan tersebut diikuti seluruh siswa,” jelasnya. (redaksi)

 

galeri foto :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *